BARABAI, shalokalindonesia.com-Demi mencegah banjir, Dinas Lingkungan Hidup dan Perhubungan (DLHP) Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) hampir menyelesaikan program penanaman pohon.

Kabid Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan Hidup (P2KL), Muhammad Erwandi mengatakan, program penanaman pohon sudah berjalan dari dua tahun sebelumnya.

“Dari sebelum saya menjabat sampai sekarang, wilayah yang di anggap perlu ada penanaman, hampir semuanya sudah direalisasikan,” ujarnya saat dikonfirmasi shalokalindonesia.com Senin (22/7/2024).

Ia menerangkan, program penanaman pohon tidak hanya di sekitar Barabai Kota, tapi juga sampai ke Pegunungan Meratus.

“Kami sudah melakukan penanaman di wilayah Nateh dan Pihandam sampai ke Bukit Merona di Hantakan,” jelasnya.

Selain itu, kata Erwandi, karena keterbatasan pohon, pihaknya bekerja sama dengan Balai Perbenihan Tanaman Hutan (BPTH).

“Karena keterbatasan pohon, Kami bekerja sama dengan BPTH. Jadi sebagian dari BPTH, sisanya dari kami dan ada juga beberapa pohon yang kami beli di Kandangan, HSS,” tuturnya.

Karena keterbatasan tersebut, DLHP sementara ini hanya membantu memfasilitasi beberapa kegiatan dan instansi berskala kecil.

“Saat ini, kami hanya memfasilitasi kegiatan atau instansi dengan skala kecil. Seperti Kodim, Kepolisian dan instansi lainnya, dengan syarat mereka membawa surat kegiatan terkait penanaman pohon,” tutupnya. (shalokalindonesia.com/Bisyrul)

Editor: Nanang

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *