BATOLA, shalokalindonesia.com– Dalam rangka memberikan pemahaman tentang penggunaan internet yang aman, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Barito Kuala, Hery Sasmita, S.STP., M.AP, menyelenggarakan sosialisasi “Internet Sehat” di kantor desa Beringin, Kecamatan Alalak.

Kegiatan ini merupakan bagian dari dukungan Dinas Kominfo terhadap Penilaian Kualitas Keluarga Daerah tahun 2024.

Hery menekankan pentingnya menyadari bahwa perkembangan pesat Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) telah mengubah cara hidup, bekerja, dan berinteraksi.

“Internet sudah menjadi bagian integral dari kehidupan sehari-hari kita. Kehadirannya membawa banyak perubahan positif, tetapi kita juga harus waspada terhadap potensi negatif yang ada,” katanya.

Ia menjelaskan bahwa internet menawarkan banyak manfaat, seperti kemudahan akses informasi, membantu dalam pembelajaran, dan membangun koneksi antarindividu.

Namun, Hery juga mengingatkan para orang tua tentang risiko negatif yang mungkin mengancam anak-anak jika penggunaan internet tidak diawasi. Risiko tersebut termasuk kecanduan, akses ke konten berbahaya, cyberbullying, dan penipuan online.

“Internet memiliki dua sisi yang bertolak belakang. Satu sisi memberikan banyak manfaat, tetapi di sisi lain, juga menyimpan potensi bahaya, terutama bagi anak-anak,” tambah Hery.

Untuk mengurangi dampak negatif tersebut, Hery memberikan beberapa rekomendasi kepada orang tua, seperti mengatur waktu penggunaan perangkat, memanfaatkan fitur parental control, mengajarkan anak agar berhati-hati dalam membagikan informasi pribadi, serta mendorong interaksi sosial secara langsung melalui permainan tradisional.

Sosialisasi ini dihadiri oleh Camat Alalak, Ketua TP PKK Kecamatan, Kepala Puskesmas Berangas, Babinsa, Babinkamtibmas, serta tokoh masyarakat dan agama.

Hery juga memberikan kesempatan kepada peserta untuk bertanya dan memberikan apresiasi kepada mereka yang berpartisipasi dengan memberikan tahu sebagai simbol kesederhanaan dan nilai gizi yang terkandung dalam bahan tersebut.

Melalui kegiatan ini, diharapkan kesadaran mengenai pentingnya penggunaan internet yang aman dan bertanggung jawab dapat meningkat, sehingga anak-anak dapat terlindungi dari bahaya yang mungkin muncul di dunia maya. (wke)

Editor: Nanang

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *