KOTABARU, shalokalindonesia.com- Tim Futsal Garuda Academy B Kotabaru meraih juara I dan best player di Ajang Turnament Futsal Ramadhan Cup U-14 Tahun 2024 Tanah Bumbu

Di Laga final Turnament Futsal Ramadhan Cup U-14 Tahun 2024 Tanah Bumbu yang digelar di Lapangan Futsal Tamara Sport Center – Batulicin hari Minggu (7/04/24) kemarin.

Tim Futsal Garuda Academy B Kotabaru berhasil menjadi pemenang setelah mengalahkan tim Futsal Sporty Fc (Family okok) dari Batulicin dengan skor 9-4.

Saat ditemui pelatih Futsal Garuda Academy Kotabaru Dodo di hari Senin (8/04/24) oleh awak media menuturkan pihaknya merasa bangga atas raihan prestasi yang telah diberikan oleh anak didiknya

“Ni
Keberhasilan ini tidak lepas dari
ketekunan dalam latihan dan kekompakan saat di lapangan sehingga hasil kerja keras semua pemain yang terus berjuang maka mereka mampu meraih kemenangan disetiap pertandingan yang berhasil membawa tim ini menjadi juara,”ucapnya.

Ia menambahkan, anak anak sangat bersemangat dalam setiap pertandingannya karna mereka termotivasi oleh senior mereka yang mampu juara pada turnamen futsal ramadhan cup di kotabaru di akhir bulan Maret 2024.

“Syukur Alhamdulillah pula di event tersebut selain dapat menyabet juara pertama, Garuda Futsal Academy B pun meraih Best Player atas nama Aditya Darma Putra,” terangnya.

Yang paling membanggakan lagi adalah ternyata pemain tersebut adalah anak kandung dari pelatih Dodo sendiri.

“Harapan saya semoga Adit bisa terus berkembang dan menjadi pemain potensial di masa depan dapat berprestasi di tingkat kabupaten, provinsi dan nasional, ” jelasnya.

Kegiatan ini digelar dari mulai tanggal 5-7 Juli 2024 oleh Asosiasi Futsal Kabupaten Tanah Bumbu. Kebanggaan ini pun dirasakan tidak hanya oleh pihak management saja tapi juga semua orang tua pemain dan para pecinta Futsal yang ada di Kotabaru.

“Pembinaan Futsal bagi usia dini sangat perlu dan harus lebih ditingkatkan lagi kedepannya agar potensi pemain yang ada di kotabaru bisa terus berkembang dan bisa bersaing dengan kabupaten yang lain di Kalimantan Selatan,” cetusnya.

Sementara di waktu yang berbeda pelatih dari tim sporty Fc ( Family okok Fc ) kecamatan simpang empat kabupaten tanah Bumbu, Hendra merasa cukup puas atas hasil yang diraih anak didiknya sebagai juara ke 2.

Dia berharap, para pemain tetap semangat berlatih mampu menjaga kekuatan fisik dan skill mereka agar bisa memperbaiki kekurangan yang ada, Sehingga ke depan bisa meraih prestasi yang lebih baik lagi.

Adapun juara Turnament Futsal Ramadhan Cup U-14 Tahun 2024 Tanah Bumbu; Juara 1 Garuda B (Kotabaru), juara 2 Sporty Fc (Batulicin), Juara 3 bersama Wijaya Grup ( sungai danau ) dan TSC (batulicin). (shalokalindonesia.com)

Iklan

Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *