
BARABAI, shalokalindonesia.com – Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah (Pemkab HST) melalui Dinas Sosial (Dinsos) menggelar Peringatan Hari Ibu k-96, bertempat di Aula Hotel Darul Istiqamah, Selasa (10/12/2024).
Acara tersebut bertemakan “Perempuan Menyapa, Perembuan Berdaya Menuju Indonesia Emas 2045”, bertujuan untuk semakin menghormati, mendukung dan memberdayakan perempuan di segala aspek kehidupan.
Wakil Bupati HST, H Mansyah Sabri mengatakan, Hari Ibu bukan hanya sekedar peringatan seremonial, tetapi momen refleksi atas peran besar yang telah dan terus dijalankan oleh para ibu. “Ibu adalah pilar keluarga, penjaga moral serta pendidik pertama bagi generasi penerus bangsa,” ujarnya.
“Kita patut bangga dengan kiprah kaum ibu yang telah memberikan kontribusi nyata di berbagai sektor baik di bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi, maupun sosial budaya,” tambahnya.
Mansyah menjelaskan, Peringatan Hari Ibu juga menjadi momen untuk memperkuat komitmen dalam menciptakan lingkungan yang adil dan inklusif bagi perempuan.
Pemerintah Kabupaten HST berkomitmen untuk terus mendukung program-program yang meningkatkan kualitas hidup perempuan dan keluarga, seperti pendidikan perempuan, pemberdayaan ekonomi serta perlindungan perempuan dari segala bentuk diskriminasi.
“Mari kita jadikan momentum ini untuk terus menginspirasi dan menggerakkan perubahan positif,” ungkapnya.
Mansyah menambahkan, peran ibu tidak hanya di lingkup keluarga tetapi juga dalam masyarakat, harus terus mendapat perhatian, penghargaan dan dukungan dari semua kalangan.
“Semoga semangat dan cinta kasih yang dipancarkan boleh para ibu menjadi inspirasi bagi kita semua untuk terus berkarya dan membangun Kabupaten HST yang lebih maju, sejahtera dan berkeadilan,” tutup Mansyah.
(shalokalindonesia.com/Bisyrul)