GAMBUT, shalokalindonesia.com- Warga antusias menonton keseruan lomba panjat pinang di depan Pasar Kindai Limpuar Gambut, Kabupaten Banjar, Kamis (17/8/2023).

Terpantau, lalu lintas menuju ke Banjarmasin sedikit terhambat karena ada perlombaan panjat pinang di halaman parkir pasar.

Perlombaan ini digelar oleh salah satu pengusaha atau tokoh dari Gambut. Panitia menyediakan panggung yang untuk menghibur warga dan tiga pohon pinang yang disiapkan untuk dilombakan, hadiahnya pun beraneka ragam.

Peserta lomba diikuti para laki-laki dengan menggunakan daster perempuan.

Gusti, Warga Aluh-aluh menyampaikan, sangat terhibur dan senang adanya perlombaan panjat pinang.

“Seru sekali dan pokoknya rame banget, semoga tahun depan lebih meriah lagi dan bisa melaksanakan lomba-lomba lainnya, ” katanya.

Senada, Ria, warga Gambut mengaku bahagia bisa mengajak anak-anak menonton lomba panjat pinang.

“Ya, hiburan dadakan lah dan anak-anakpun senang menonton lomba panjat pinang ini, “ucapnya

Ia berharap, semoga tahun depan bisa menggelar acara yan serupa dan lebih meriah lagi. (shalokalindonesia, com/na)

Editor: Erma Sari, S. Pd

 

Iklan
Share:

Shalokal Indonesia

Shalokal Indonesia adalah media online dibawah PT Shalokal Mediatama Indonesia dengan kantor di Kalimantan Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *